Thursday 20 August 2015

Nama Pahlawan Indonesia sebagai nama jalan di luar negeri

Seperti yang kita tahu bahwa jasa pahlawan Indonesia sangatlah besar untuk Indonesia tentunya. namun jasa mereka juga besar dalam kancah Internasional.
Saya mendapati beberapa nama pahlawan Indonesia dijadikan nama jalan di negara lain. mari kita lihat :

1. Rue Soukarno

terletak di Rabat, Maroko. tanggal 2 Mei 1960 resmi sudah nama jalan ini, uniknya lagi, Soekarno sendirilah yang meresmikannya. Jasa Soekarno terhadap Maroko sangatlah besar, sampai - sampai diabadikan sebagai nama sebuah jalan.

2. Mohammed Hatta Straat

Kota Harlem di Belanda-lah yang kini menggunakan nama salah seorang  pahlawan kita sebagai nama jalannya, yaitu Muhammad Hatta. Walikota RH Claudius mengabadikan nama wakil presiden pertama kita karena beliau telah belajar di negeri kincir angin itu dan menjadi seorang tokoh pergerakan kemerdakaan bangsanya.

3. R. A. Kartini Straat

Ibu kita Kartini tidak hanya diabadikan dalam sebuah lagu ciptaan WR Supratman saja. R. A. Kartini menjadi sebuah nama jalan di Amsterdam, Harleem dan Utrecht di Belanda. Apa penyebabnya? R. A. Kartini adalah tokoh yang memperjuangkan hak - hak perempuan, oleh karena itu, pemerintahan Belanda mengabdikan namanya sebagai nama jalan untuk menghargai jasa - jasa beliau.

4. Sjahrir Straat

Kali ini, tokoh golongan muda dan mantan perdana menteri kita yaitu Sutan Sjahrir menjadi sebuah nama jalan di Leiden, Belanda. Sebelumnya beliau pernah sekolah di Fakultas Hukum di Universitas Amsterdam. Lalu, saat beliau menambah pergaulannya setelah berpindah ke Leiden School of Indology inilah, namanya diabadikan sebagai nama jalan.

5. Irawan Soejono Straat

Memang asing nama ini, tapi beliau tak lain adalah putra dari salah satu menteri pertama kita dahulu yaitu Raden Ario Adipati Soejono. Yang membuat nama beliau diabadikan sebagai nama jalan adalah, kisah keberanian beliau yang terbunuh saat pasukan SS Nazi menguasai Belanda. Beliau  adalah pemuda Indonesia yang gagah berani. Maka, Amsterdam mengambil nama beliau sebagai nama jalan disana.

6. Munir Straat

Pejuang HAM kita yang satu ini mati terbunuh di dalam pesawat saat menuju Belanda. Racun arsenik yang ditemukan pada jasad beliau telah membongkar rahasia penculikan para aktivis tahun 1997 - 1998. Semangat Beliau dan jasa beliau untuk memperjuangkan HAM di Indonesia membuat Belanda menjadikan nama beliau salah satu nama jalan di Den Haag.


Mungkin itu saja yang dapat saya temukan, masih banyak lagi nama - nama jalan di luar negeri yang diambil dari nama pahlawan Indonesia

Renville : Abdul Kadir Widjojoatmodjo

Seperti yang kita tahu, perjanjian Renville menjadi salah satu bentuk upaya yang dilakukan bangsa Indonesia untuk mempertahankan Kemerdekaan Indonesia secara diplomasi.

Layaknya para pelajar lainnya, saya, yang mendapat pengetahuan tentang perjanjian Renville beserta segala rinciannya, merasakan sebuah kejanggalan terhadap nama "Abdul  Kadir Widjojoatmodjo" yang di saat itu adalah pimpinan delegasi Belanda.

Ada apa sebenarnya??

Abdul Kadir sebenarnya adalah orang Indonesia yang dibesarkan di Belanda, dia sudah mengabdikan hidupnya untuk Belanda saat dia kuliah di sana.

Maka tak heran apabila Abdul Kadir membela Belanda dalam perjanjian Renville. Namun ada alasan lain juga!

Belanda adalah Penjajah benar? maka, untuk memperkuat dan melanggengkan tujuan penjajahannya itu, Belanda akan melakukan segala cara! termasuk menjadikan Abdul Kadir sebaga pimpinan delegasi mereka saat perjanjian Renville.

Dari situ Belanda mencoba memahamkan kepada dunia bahwa Indonesia sebenarnya sudah berada dalam dominasi Belanda, karena orang Indonesia sendiri membela Belanda saat perjanjian Renville...

Mungkin itu yang bisa saya bagikan saat ini, jumpa lagi di lain posting yaa.... ciao


Monday 17 August 2015

Tugas Sejarah Indonesia

  Kali ini aku diberi tugas Sejarah Indonesia untuk membuat rumusan teks proklamasi sendiri! Seperti yang kita tahu "Founding Fathers" kita bahkan sampai tidak tidur demi menciptakan sebuah torehan tinta yang sepanjang 2 paragraf saja. Aku dan kelompokku diberi waktu 1 jam pelajaran untuk menyelesaikan tugas itu! bayangkan percekcokan yang kami lalui demi menemukan kata - kata yang tepat. jika seperti ini yang kalian harapkan :
Maka inilah hasil kami :
 
Bismillahirrahmanirrahim
PROKLAMASI

Berkat rahmat Allah Yang Maha Esa kami perwakilan seluruh bangsa Indonesia menyatakan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang merdeka.
Dan dengan kebulatan tekad, segala persiapan menuju negara yang berdaulat akan segera diwujudkan dengan sebaik-baiknya

Jakarta, hari 17 bulan 8 tahun 05
Atas nama bangsa Indonesia 

Ridho Rhoma
(yg ini boleh diganti)

Mau mencoba? silahkan kawan! :D dijamin susah banget!

Thursday 13 August 2015

Wilayah yang seharusnya menjadi sasaran bom atom Hiroshima-Nagasaki (Yang paling terkenal)

Adalah daerah Kokura tempat gudang persenjataan Jepang berada

Usulan dasar Negara yang paling mirip dengan pancasila sekarang ini (Pendapat Ane)

Yang paling mirip adalah usulan Bapak Moh. Yamin.....

Alasan Bendera Indonesia berwarna Merah Putih (Pendapat Ane)

Karena bangsa Indonesia telah mengenal warna Merah Putih sejak beribu tahun yang lalu sebagai lambang Bunda Bumi dan Bapak Langit atau Matahari-Merah dan Bulan-Putih. Lalu seiring berjalannya waktu maka pemahaman merah putih yang sering digunakan sebagai panji - panji pada masa kerajaan berevolusi dan beruah maknanya sampai menjadi seperti sekarang ini.

List Badan - Badan Semi Militer Jepang di Indonesia

1. Seinendan (Barisan Pemuda)
2. Keibodan (Barisan Pembantu Polisi)
3. Syusyintai (Barisan Pelopor)
4. Fujinkai (Barisan Wanita)
5. Hizbullah / Kaikyo Seinen Teshintai
6. Dll.